Cara Upload dan Mengganti Template WordPress
Setelah
Anda mendownload theme wordpress pilihan Anda pada laman download wordpress
kini saatnya melakukan upload ke dashboard akun wordpress Anda, Ikuti langkah-langkah
berikut ini.
1.
Pertama login
ke akun wordpress Anda (namadomainanda/wp-login.php). Klik tanda panah di
sebelah kanan menu “Appearance” (pada daftar navigasi kiri), lalu klik
“Themes”.
2. Klik “Install Themes” (Pada tanda panah).
3. Klik “Upload” (Pada tanda panah)
4.
Klik Browse, lalu bukalah direktori tempat Anda menyimpan theme yang sudah
didownload (Catatan penting : file yang Anda upload harus berupa file .zip).
Kemudian klik Install Now. (Pada
tanda panah).
5.
Jika proses
install berhasil, maka gambar dan link theme yang Anda upload akan muncul, Untuk
mengaktifkan/memilih theme tersebut sebagai tampilan blog wordpress Anda,
silakan klik “Activate”. Jika ingin melihat tampilan pra aktivasi, klik saja
“Preview”.